Menpora Tetap Optimis Masa Depan Timnas Indonesia

Zainufim Amali (kaus merah). (Foto: kemenpora

POTENSINETWORK.COM – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali, tetap menaruh harapan tinggi kepada punggawa Timnas Indonesia seusai bermain imbang 2-2 (6-2) dan sebagai runner up di laga final Piala AFF 2020 lawan Thailand di National Stadium, Singapura, (1/1) malam ini.

Meski sebagai runner up, Amali tetap optimis terhadap masa depan tim asuhan pelatih Shin Tae-yong.

Rasa optimis itu disampaikan Menpora Amali saat menjadi nara sumber acara Sapa Indonesia Malam, fi sebuah stasiun TV bersama mantan pemain Timnas Indonesia, Cristian Gonzales, (1/1) malam.

Baca Juga  Berhadiah Total 1,2 juta US Dolar, Perang Bintang di Indonesia Open 2022

“Pemain yang bermain di Piala AFF 2020 ini sebagian besar adalah pemain muda. Dan saya lihat dibawah pelatih Shin Tae-yong mereka memiliki perkembangan yang luar biasa. Jadi saya tetap optimis terhadap masa depan mereka bersama timnas,” katanya.

Dari sisi fisik dan mentalitas anak-anak timnas Indonesia lanjut Menpora Amali mengalami banyak kemajuan. “Shin Tae-yong melatih secara komprehensif bukan hanya melatih taktik, strategi tetapi fisik dan mental, kerjasama tim dan sebagainya,” ujarnya.

Menurut Menpora, pelatih STY ini awalnya dikontrak untuk persiapan FIFA U-20 2021 yang ditunda ke tahun 2023.

Baca Juga  Menpora Tetapkan Jawa Barat  Sebagai Sentra Pembinaan Atlet

“Pilihan dari federasi kami dukung. Alasannya, kita menjadi tuan rumahnya (FIFA U-20) artinya kita bukan hanya harus sukses menjadi penyelenggara tetapi sukses juga dalam prestasi,” ujar Menpora.