Bupati Intruksikan BPBD Tangani Rumah Nanih yang Hancur diterjang Longsor

POTENSINETWORK.COM – Bupati Bandung, Dadang Supriatna, mengintrusikan , BPBD Kabupaten Bandung agar secepatnya menangani rumah milik Nanih yang hancur diterjang longsor, Senin.(11/4) .

Dalam rilis yang diterima Potensi network.com semalam, menyebutkan, akibat curan hujan tingg di Desa Ciheulang, Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung terjadi longsor.

Bencana itu terjadi akibat adanya retakan tanah di RW 01 RT 17, mengakibatkan satu unit rumah milik Nanih hancur.

“Laporan kejadian musibah tersebut sudah saya terima, saya langsung berkoordinasi dengan BPBD dan Camat Ciparay untuk segera menangani masalah ini, mulai dari evakuasi hingga memberikan bantuan yang dibutuhkan korban,” kata Dadang di Soreang, Senin (11/4)malam.

Dadang berharap, seluruh perangkat daerah, camat terutama BPBD untuk siap siaga dan cepat tanggap dalam menghadapi setiap permasalahan serta potensi bencana alam di Kabupaten Bandung.