POTENSINETWORK.COM – Dewan Pengurus Pusat (DPP) Pemuda Tani Indonesia (PTI) periode 2021-2026 resmi dilantik, di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu 11 Juni 2022. Kegiatan ini dirangkaikan dengan Rapat Kerja Nasional VI DPP Pemuda Tani Indonesia.
Agenda pelantikan DPP PTI 2021-2026 dihadiri Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo, Ketua Umum DPN HKTI, Fadli Zon, Sekjen DPN HKTI, Ir. Sadar Subagyo, Ketua Dewan Penasehat DPP PTI, Fary Djemy Francis, Anggota Komisi IV DPR, KRT. Darori Wonodipuro, Endro Hermono dan Endang S. Thohari.
Juga hadir, Anggota DPR RI, Romo HR. Muhammad Syafi’i, Mulyadi, Muhammad.Husni, Novita Wijayanti, Jefry Romdonny, Mulan Jameela dan Yessy Melania. Serta sejumlah delegasi pengurus daerah dan cabang Pemuda Tani Indonesia seluruh Indonesia.
Pelantikan DPP Pemuda Tani Indonesia dirangkaikan dengan orasi pertanian dengan tema ‘Optimaslisasi Peran Pemuda Tani Dalam Regenerasi Petani’.
Diketahui, Ketua Umum DPP PTI Periode 2021-2026 dijabat oleh Budisatrio Djiwandono, Sekretaris Jenderal Suroyo dan Bendahara Umum, Atras Mafazi.
Dalam sambutannya, Fadli Zon menyampaikan pentingnya regenerasi petani di kalangan generasi pemuda. “Kita semua berharap semoga kepengurusan (DPP PTI) ini, terus memberikan kemajuan terhadap dunia pertanian dan sektor pangan nasional,” pesannya.
Hal yang sama juga diungkapkan Fary Djemy Francis agar kepengurusan DPP Pemuda Tani Indonesia kedepan menjadi organisasi yang visioner dan modern.