Tempat wisata yang kaya dengan legenda cerita rakyat itu sering dijadikan tema dalam pentas budaya.
Berkaca pada tahun-tahun sebelumnya, pengunjung akan mulai membeludak pada H-3 hingga H+7 lebaran.
Di sisi lain, Pemerintah Kabupaten Banyumas juga tak mau ketinggalan memanfaatkan libur lebaran untuk mendulang Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan memberikan kesempatan berbisnis buat masyarakat.
Bidang Pariwisata Dinporabudpar Kabupaten Banyumas, menyebar surat imbauan kepada pengelola obyek wisata, meminta memperhatikan sarana dan prasarana di Baturraden, demi menjaga kenyamanan dan keselamatan para pengunjung.
Pemkab juga menyoroti lahan parkir di sekitar Baturraden. Pihaknya mengumpulkan pengelola parkir, hotel, dan restoran. Pengelola hotel dan restoran diharapkan menyediakan lahan yang memadai untuk parkir kendaraan wisatawan. Tarif parkirnya diseragamkan. Dipasangi spanduk tarif parkir, agar tak ada tarif parkir liar.
Soal kebersihan, sanitasi, kesehatan, keamanan dan kenyamanan bagi wisatawan, seperti soal toilet, dan fasilitas lainnya, menjadi perhatian lebih /penting untuk keamanan dan kenyaman terutama pengunjungobyek wisata.