
Bupati Bandung, yang diwakili Kepala Diskominfo, H Yosef Nugraha pun menyampaikan, harus meyakini bahwa badai diciptakan, tapi badai bisa ditanggulangi sebab melalui badai pasti ada hikmahnya. Artinya Bersamaan dengan kesulitan pasti ada kemudahan.
Menurut H.Yosef, dunia jurnalistik terus berkembang pada seluruh aspek kehidupan. Citizen jurnalis memberikan kesempatan untuk berkontribusi sebagai penyambung informasi. Namun dampak negatif harus di antisipasi.
PWI Kab. Bandung, lanjutnya, sebagai insan pers di tuntut profesional sebagai kontrol yang benar dan bertanggungjawab.
“Atas nama pemerintah daerah, kami mendukung Konferensi karena PWI pilar pembangunan sekaligus kontrol bagi pemerintah. Tantangan keberdayaan dan kemandirian, pemimpin yang mempunyai loyalitas dan daya tanggap terhadap perubahan, katanya.
Dirinya berharap, PWI Kab.Bandung ke depan harus mampu menghimpun para wartawan di luar PWI . Selain dapat menyusun program dan menghasilkan ketuanya. PWI harus lebih bergerak untuk perubahan yang lebih baik.