Dalam kesempatan yang sama, Kadisnaker Rukmana berharap bahwa dari kegiatan ini dapat membantu dan meringankan para pekerja dan buruh.
“Tahun kemarin itu 30.000 ribuan paket sembako, saat ini 10.500 paket yang dibagikan di BLK Baleendah, semoga dapat membantu, ini kan orientasi pada pekerja perkebunan, dan pekerja yang dirumahkan Alhamdulillah Bupati kita sangat pantas disebut Bapak Buruh,” ucapnya.
Dalam setiap paket tersebut, kata dia, berisikan Beras 3kg, kemudian minyak kelapa 2 liter dan gula pasir 2 kg. (**)
Kang DS Rencanakan Bangun 20.000 Rumah bagi Buruh dan Pekerja di Kabupaten Bandung
