News  

Pemkab Bandung Kembali Melaksanakan Bedas Ngaleuweung IV di Wana Wisata Batu Kuda

Pada pelaksanaan Bedas Ngaleuweung IV itu akan dilaksanakan berbagai rangkaian kegiataan sekaligus pemberian penghargaaan dari Bupati Bandung Dadang Supriatna kepada para pihak yang turut berjasa dan berperan aktif berkaitan dengan lingkungan hidup. Mulai dari program kampung iklim (proklim), pembina proklim, sekolah Adiwiyata, inspirasi bersih, inspirasi hijau, penanam teraktif individu dan kelompok.

Sejumlah narasumber juga turut dihadirkan berkaitan dengan isu lingkungan dan pemberian edukasi kepada masyarakat dalam upaya memperbaiki lingkungan.

Untuk kesiapan pelaksanaan Bedas Ngaleuweung IV pada hari Sabtu (9/12/2023) dan Minggu (10/12/2023) itu, Bupati Bandung Dadang Supriatna diwakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bandung Asep Kusumah  beserta jajaran terlebih dahulu  meninjau lokasi Bedas Ngaleuweung  IV di Cibiru Wetan, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung pada 5 November 2023 lalu.