Lebih lanjut, Kades mengatakan, kalaupun ada kenaikan harga, semoga masih dalam tahap yang wajar sehingga tidak menimbulkan gejolak ekonomi yang berlebihan yang berdampak pada inflasi.
Tidak lupa Kades mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Garut yang telah menyelenggarakan kegiatan ini, mudah – mudahan bisa meringankan beban hidup masyarakat yang kurang mampu.
Kades juga menghimbau kepada semua warga Sukahaji agar meningkatkan nilai ibadah serta meningkatkan kepedulian sosial bagi yang sudah mampu untuk membantu yang kurang mampu, serta harus lebih berhemat dalam kehudupan sehari-hari, tutupnya. (T.Wirama)