INDRAMAYU, Potensinetwork.com –
Forum Komunikasi masyarakat Cantigi (FKMC), mendatangi Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Indramayu, Kamis 11 Januari 2024.
FKMC menyampaikan keluhannya terkait pembangunan saluran air di Desa Penyingkiran Kidul, Kecamatan Cantigi Kabupaten Indramayu yakni mulai dari Blok Lurung Baru sampai Blok Sunya karena diduga dikerjakan tidak sesuai harapan warga setempat.
Hal itu diungkapkan oleh Aripin Koordinator FKMC usai mendatangi Kantor DPRD Kab Indramayu, la mengatakan bahwa saluran air tersebut sebelum dibangun dengan cara menggunakan U Ditch memiliki kelebaran sekira 1,80 cm namun setelah dipasang dengan U Ditch mengalami kekurangan yang jauh dari sebelumnya.
Dalam hal ini ia meminta agar pihak perusahaan yang melaksanakan pekerjaan tersebut untuk mengkaji ulang.
“Kami menduga ada indikasi korupsi dalam pekerjaan tersebut,” Katanya.
Ipin menyebut, pembangunan saluran air di desanya tidak sesuai kebutuhan para petani setempat, karena menurutnya hal itu berdampak minimnya pasokan air untuk kebutuhan sawah di desa tersebut.