GARUT, POTENSINETWORK.COM – Bertempat di Aula Madrasah Cimuncang Desa Sindangsuka, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut, dilaksanakan rapat koordinasi persiapan penyambutan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H. Rakor dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Kepala Desa Sindangsuka, Pengurus MUI, LPM, BPD, tokoh masyarakat, RW dan lainnya.
Rapat persiapan menyambut tahun baru Islam 1446 H, di desa Sindangsuka dipandu serta dipimpin oleh ketua MUI desa Sindangsuka KH Maman Goro, Senin.01.Juli.2024.
Kepala Desa Sindangsuka, Turnawan dalam sambutannya menegaskan sangat mendukung kegiatan ini dan mengatakan pentingnya menyambut tahun baru Islam untuk memperkuat persatuan dan kesatuan masyarakat desa sindangsuka, disamping itu juga disampaikan pentingnya para generasi muda Islam mengambil hikmah dan ibroh dari peristiwa datangnya tahun baru Islam dalam memahami dan mengamalkan nilai nilai Islam dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara. Ungkap Turnawan.

Sambutan juga disampaikan ketua LPM Desa Sindangsuka Eep Saepuloh, S.Ag ia menyampaikan LPM desa Sindangsuka siap membantu demi susksesnya acara tersebut karena peristiwa datangnya tahun baru Islam 1446 H adalah momentum untuk melakukan muhasabah dengan memperbaiki dari kekurangan menuju ke arah yang lebih baik.
Ada beberapa hal penting yang dibahas dalam rakor tersebut diantaranya : perlunya dibentuk kepanitiaan yang secara mufakat mengangkat Ust. Ucu Sopyan S.Pd.I sebagai ketua panita. Ketua panitia menyampaikan acara akan diisi dengan : Perlombaan tumpeng antar RW se desa Sindangsuka, Pawai Obor dan acara Tabligh Akbar. Acara kegiatan ini mendapatkan dukungan penuh dari Pemerintahan Desa Sindangsuka. Ucapan terima kasih disampaikan oleh Ketua MUI desa Sindangsuka kepada semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan menyambut tahun baru Islam 1446 H semoga Allah SWT menjadikan amal sholeh dan mendapatkan ridho Allah SWT. Pungkasnya.(Asep)