CIMAHI, POTENSINETWORK.COM – Pasangan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Cimahi, Bilal Insan M. Priatna, dan H.A. Mulyana, diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan juga partai non parlemen yakni Prima, Perindo, PBB, Partai Umat, Partai Garuda, HANURA dan Partai Buruh.
Pasangan ini sekitar pukul 16.00 wib mendaftarkan diri ke KPU Kota Cimahi, Jl.Pasantren, Cibabat Kota Cimahi, Kamis (29/8/2024).
Pasangan yang dimotori oleh partai moncong putih besutan Megawati Soekarno Putri itu, yakin dan optimis akan mampu membawa perubahan yang lebih baik bagi masyarakat Kota Cimahi.
Pasangan Cawalkot dan Wawalkot Cimahi yang memiliki slogan “BISA” ( bersama Bilal dan Mulyana) ini, berkomitmen untuk konsen pada peningkatan sumber daya manusia (SDM) di Kota Cimahi.
Dikatakan Bilal, dalam press conference dihadapan para awak media, pasangan “BISA” ini akan fokus pada sektor bidang pendidikan dan kesehatan.
Lebih lanjut diuatarakan Bilal, bahwa pasangan “BISA” ini, adalah pasangan yang memiliki energi muda dan kolaborasi anak muda dengan sesepuh yang berpengalaman dibidangnya.
“Kami melihat di Cimahi banyak sekali sumber sumber daya manusia yang selama ini belum terwadahi dengan baik.
“Kota Cimahi dikenal sebagi Smart City, kami akan fokus untuk menggarapnya. Karena utamanya sekarang ekonomi kreatif sedang tumbuh dengan baik di Indonesia, kami juga ingin hal itu dapat tumbuh dengan baik di Cimahi, tentunya dengan iklim usaha yang baik”, ungkap Bilal.