Daerah  

Momentum HJKB 214 Tahun, Warga Kecamatan Panyileukan Kota Bandung Tembus Prestasi Tingkat Nasional

HJKB
Arie Syaprudin, sebagai peraih Harapan I Duta Pendidikan Tingkat Nasional 2024. (Foto: potensinetwork.com/Aprianto)

Kreatif Mengolah

Lidia Sartika, sebagai Juara Favorit dalam Lomba Kreasi Daur Ulang Sampah Katagori Manfaat Daya Guna di Acara Hari Jadi Kota Bandung ke-214 Tahun 2024, merupakan sosok penuh dedikasi terhadap penanggulangan masalah sampah. Perempuan ini tampil dalam event tersebut mewakili khalayak warga Kecamatan Panyileukan Kota Bandung.

HJKB
Lidia Sartika (tengah) berfoto bersama rekan-rekan dari Komunitas Co Working Space (CWS) Kecamatan Panyileukan. Lidia tercatat sebagai Juara Favorit dalam Lomba Kreasi Daur Ulang Sampah Katagori Manfaat Daya Guna di Acara Hari Jadi Kota Bandung ke 214 Tahun 2024. (Foto: potensinetwork.com/Istimewa)

Langkah-langkah Lidia terbilang menarik serta berdampak luas secara semangat dan psikologis bagi warga kota. Ternyata, kreativitas itu mampu lahir dari situasi krisis dan warga patut optimis, akan ada jalan terbaik dengan kreativitas saat menghadapi persoalan persampahan warga kota.