Pangdam III/Slw Beri Penghargaan pada Prajurit Juara Lomba Karya Cipta Teknologi TNI AD Tahun 2024

Foto: Pendam III/Siliwangi

POTENSINETWORK.COM – Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman, S.E., M.Si., memberikan penghargaan kepada prajurit yang berprestasi pada Lomba Karya Cipta Teknologi TNI AD Tahun 2024. Kegiatan dilaksanakan dihadapan seluruh prajurit dan PNS Kodam III/Slw, Senin (21/10/2024).

Penghargaan diberikan kepada Serka Fris Wardani, anggota Infolahtadam III/Siliwangi yang berhasil meraih juara pertama dalam Lomba Karya Cipta Teknologi TNI AD tahun 2024 dengan karya inovatif tentang aplikasi sistem E-Office.

Pangdam III/Slw pada kesempatan tersebut memberikan penghargaan dan mengapresiasi terhadap kerja keras prajurit yang berprestasi dalam lomba yang diselenggarakan oleh TNI AD. Diharapkan anggota Kodam III/Slw dapat terus belajar dan berlatih untuk menghasilkan karya yang dapat mengharumkan nama satuan.

Dihadapan para prajurit dan PNS, Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman, S.E., M.Si., menekankan tentang pentingnya mengenali lingkungan dan menghindari sikap apatis karena akan berdampak negatif bagi satuan.

“Jaga satu kesatuan komando, jaga nama dan kehormatan diri sendiri serta satuan. Disiplin adalah nafasku, kesetiaan adalah kebanggaanku dan kehormatan adalah segala-galanya. Jadikan itu sebagai pedoman kita,” tutur Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman.

Kegiatan dihadiri oleh Kasdam III/Slw, Irdam III/Slw, Kapoksahli Pangdam III/Slw, Asrendam III/Slw dan para asisten Kasdam III/Slw, Danrindam III/Slw, para Dan/Kabalakdam III/Slw, para Danyon jajaran Kodam III/SLw serta prajurit dan PNS Makodam III/Slw. (*)