Baru Ada di Indonesia KIM Pelajar Tingkat SMP

seminar
Seminar Literasi Digital, yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Kelompok Informasi Masyarakat (FK-KIM) Kab. Bandung bersama dengan Diskominfo Kabupaten Bandung, di Aula SMPN 4 Pangalengan (ft. Istimewa/potensinetwork)

PANGALENGAN, POTENSINEWORK.COM – Ratusan pelajar dan para guru berbondong -bondong mengikuti Seminar Literasi Digital (Senin, 6/11/23).

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Kelompok Informasi Masyarakat (FK-KIM) Kab. Bandung bersama dengan Diskominfo Kabupaten Bandung kali ini digelar di Aula SMPN 4 Pangalengan dan mengusung tema “Bijak Memanfaatkan Media Sosial, Cegah Hoaks“.

“Seminar ini diikuti oleh perwakilan dari siswa SMPN 1 hingga SMPN 4 Pangalengan berjumlah 120 orang, Para Guru, Staf Tata Usaha sebanyak 52 orang”, ungkap Kepala Sekolah SMPN 4 Pangalengan Juanda Nur Sujana saat membuka kegiatan.

Baca Juga:  DPRD Kab.Bandung Tolak Permenaker 2 Tahun 2022, Rugikan Pekerja

Selanjutnya Juanda Nur Sujana mengucapkan terimakasih kepada Diskominfo dan KIM Kab. Bandung yang telah menyelenggarakan kegiatan Seminar Bijak Memanfaatkan Media Sosial ,Cegah Hoaks.