Peningkatan SDM Sangat Penting, Bupati Bandung: Tantangan Menghadapi Indonesia Emas 2045
KAB.BANDUNG, Potensinetwork.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna melaksanakan kegiatan rutin Rembug Bedas ke-96 di GOR Desa Bojong Kecamatan Nagreg Kabupaten Bandung, Selasa (19/3/2024).
Pelaksanaan Rembug Bedas ini untuk menjalin silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat. Pada pelaksanaan Rembug Bedas itu, Bupati Bandung dengan warga sempat membahas program Besti (Beasiswa Ti Bupati).
Adalah Muhamad Firos, dari unsur pemuda Desa Bojong sempat mempertanyakan terkait program Besti kepada Bupati Bandung.
“Apakah program Besti hanya sampai lulusan S1 (Strata 1) saja? Apakah bisa sampai S2 dan S3?” tanya Firos kepada Bupati Bandung saat Rembug Bedas tersebut.
Didampingi Bunda Bedas Emma Dety Dadang Supriatna, Bupati Bandung Dadang Supriatna langsung merespon apa yang menjadi pertanyaan seorang pemuda terkait program Besti tersebut.
Bupati berharap kedepannya bisa mendorong pendidikan warganya, minimal satu desa satu doktor di Kabupaten Bandung.
Dadang mengungkapkan minat masyarakat Kab. Bandung untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi cukup banyak. Hal itu bisa dilihat dari pelaksanaan program Besti pada 2022 dengan kuota 80 orang, pendaftarnya melebihi dari itu.