POTENSINETWORK.COM – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengajak generasi muda untuk memperbanyak dialog.
Namun dialog yang dilakukan jangan hanya bersifat monolog.
Menurut Ridwan Kamil, dengan berdialog maka salah satu permasalahan bangsa Indonesia bisa teratasi.
Saat ini permasalahan yang sering terjadi di Indonesia adalah pertengkaran.
Hal ini dikatakan oleh Ridwan Kamil saat menjadi pembicara dalam acara ‘Penganugerahan ZulHas Award dan Pidato Kebudayaan Zulkifli Hasan di Auditorium Utama Perpustakaan Nasional RI, Jakarta, Sabtu (29/1/2022).
“Saya punya solusi terhadap pertengkaran ini. Yaitu, perbanyaklah dialog yang selama ini jarang terjadi yang terjadi saat ini itu monolog.
Harusnya terjadi adalah dialog antara kiri dan kanan, membahas hal yang sensitif dengan menghormati kalau berbeda pendapat silakan, itulah yang terjadi sekarang,” kata Ridwan Kamil.