Sayidina Ibnu Umar ra berkata: “Jika kamu tengah memasuki waktu sore, maka janganlah kamu menantikan datangnya waktu pagi. Dan jika kamu telah memasuki waktu pagi maka janganlah kamu menantikan datangnya waktu sore dan gunakanlah waktu sehatnu untuk waktu sakitmu, dan dari hidupmu untuk matimu.”
Para Pembaca Yang Budiman!
Kita telah memasuki bulan Rowah atau Sya’ban, oleh karenanya perbanyaklah beramal shalih dengan meramaikan kethaatan dan menjauhkan kemaksiatan.
Perbanyaklah mengingat sang pemisah kelezatan dan pengurai perhimpunan yaitu kematian karena dengannya adalah sebaik-baik pertolongan untuk selalu bersiap siaga menyongsobg kehidupan akhirat nan abadi.
Maka dari itu, jangan sia-siakan waktu sekilas ini karena tidak akan lama lagi kita akan dihadapkan ke hadapan Sang Pencipta kehidupan dan kematian. Dengan melewati penelitian serta evaluasi amal-amal hingga sekecil biji zarrah-pun.
Di mana kelak yang mengitari kanan kiri kita adalah apa-apa yang telah kita kerjakan di dunia ini.
JA’ALANIYALLAHU WAIYYAAKUM MINAL MUNTAFI’IINA BILWA’ZHI WATTAJKIR. WANBAHANA MINSINNATIL GHAFLATI WATTAQSHIR, jadikan hamba ini Ya Allah juga kalian semua sebagai manusia berguna yang mengikuti petuah serta berdawam dalam berdzikir dan selalu terjaga dari perbuatan sia-sia serta kecerobohan.
LILLAHI FIISABIILILHAQ WA-AUFU MINKUM
Wassalamu’alaikum wrwb.*