Tunggakan Ratusan Miliaran, BPJS Kesehatan Warga Bandung dapat Dukungan dari Tahir Foundation

POTENSINETWORK.COM – Masyarakat Kota Bandung mendapatkan dukungan dari perbankan terkait iuran pembayaran jaminan kesehatan di wilayah Kota Bandung.

Atas hal itu, Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan menggandeng Tahir Foundation (Mayapada Grup) dalam Program Inovasi Pendanaan Masyarakat Peduli JKN (PIPMPJ) BPJS Kesehatan tahun 2022.

Hal tersebut diperuntukan bagi peserta Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) atau Bukan Pekerja (BP) yang menunggak di wilayah Kota Bandung.

Untuk itu, dilaksanakan perjanjian kerja sama antara BPJS Kesehatan dengan Tahir Foundation, di Ballroom BPJS Kantor Pusat, Jakarta, Senin 21 Maret 2022.

Perjanjian kerja sama itu dihadiri oleh Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, CO Chairman Tahir Forundation, Jonathan Tahir, Advisor Mayapada Grup, Suwandi dan Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ali Gufron.

Program Inovasi Pendanaan Masyarakat Peduli JKN (PIPMPJ) merupakan suatu gerakan gotong royong melalui partisipasi masyarakat, badan usaha, dan badan hukum lainnya.

Hal ini untuk memberikan proteksi finansial dengan mendaftarkan dan membayarkan iuran masyarakat sebagai peserta program JKN-KIS dan untuk pembayaran iuran peserta PBPU atau BP mandiri yang menunggak.