POTENSINETWORK.COM – BPR Kerta Raharja menjadi salah satu perbankan yang dipercaya Pemerintah Kabupaten Bandung untuk menjalankan program Bupati Bandung, Dadang Supriatna, yaitu Dana Bergulir.
Sejak awal peluncuran program tersebut, BPR Kerta Raharja telah menyalurkan Dana Bergulir kepada masyarakat sebesar Rp 19 miliar.
Komisaris BPR Kerta Raharja, Mohamad Indra Anwari, menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Bandung menggulirkan anggaran sebesar Rp 40 miliar untuk tahap awal implementasi program Dana Bergulir tersebut. Dana sebesar itu, Indra sebut, selanjutnya dibagikan kepada dua perbankan yaitu BJB dan BPR Kerta Raharja.
“Tahap awal yang ditawarkan Rp 40 miliar, terbagi Rp 20 miliar untuk BPR Kerta Raharja dan Rp20 miliar di BJB. Kita bagi untuk 10 cabang di Kabupaten Bandung,” ujar Indra saat ditemui di Soreang, Selasa (4/10).
Sebagai informasi, program Dana Bergulir ini diperuntukkan bagi UMKM Kabupaten Bandung.
Artinya, menurut dia, semua UMKM Kabupaten Bandung yang membutuhkan dana bisa memanfaatkan program tersebut.
Masyarakat, lanjutnya, bisa mendapatkan pinjaman sebesar Rp 2 juta.