SD Negeri Bojongwaru 01: Gelaran Pensi Meriah, Kenaikan Kelas 1-5 Tuntas, dan Pelepasan Kelas 6 Penuh Haru

Pensi
Kolase suasana Pensi SD Negeri Bojongwaru 01, Desa Rancamulya, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung berlangsung meriah (Foto: potensinetqork.com/Yun)

Sebanyak 97 siswa kelas 6 yang telah menyelesaikan pendidikan mereka dilepas dengan sebuah upacara Adat Sunda yang menampilkan Ki Lengser dan tarian Adat Sunda.

Suasana haru pun terasa ketika para siswa dan orang tua tak kuasa menahan air mata saat prosesi pelepasan berlangsung.

Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SD Negeri Bojongwaru 01, Imas Komariah S.Pd., M.M., mengucapkan selamat atas pencapaian luar biasa yang telah diraih oleh para siswa.

Ia menyampaikan apresiasi yang mendalam atas dedikasi, ketekunan, dan semangat belajar tinggi yang telah ditunjukkan oleh siswa selama berada di SD Negeri Bojongwaru 01.

Baca Juga:  Lima Ungkapan Bijaksana

“Terima kasih atas kerja keras siswa kelas 6 dalam mengejar mimpi dan mencapai tujuan. Semoga apa yang telah kalian raih di SD Negeri Bojongwaru 01 menjadi pondasi yang kokoh untuk meraih kesuksesan di masa depan,” ujar Imas.

Ucapan selamat juga disampaikan kepada siswa kelas 1-5 yang naik kelas. Kepala Sekolah mendorong mereka untuk terus belajar dengan semangat dan tidak pernah berhenti untuk menjadi lebih baik dari hari ke hari.

“Teruslah belajar dengan semangat, jangan pernah berhenti untuk menjadi lebih baik dari hari ke hari,” tambahnya.

Baca Juga:  Menyatu dengan Alam Makanan Sehari-hari Anggota Pramuka