DPRD Kab Bandung Apresiasi Lahan LSDI bebas PBB

Osin berharap, selain memproteksi LSDI, pemerintah sebaiknya membangun sebuah network tata niaga hasil pangan, agar petani memiliki stabilitas harga.

Selain itu, harga pupuk yang proposional jang terlalu mahal. Terkait Perda perlindungan petani, menurut Osin, sampai saat ini belum terlaksana.Termasuk BUMD agro, pihaknya belum mengetahui pasti karena kinerjanya belum diketahui.

Dia menjelaskan, liberalisasi ekonomi tidak bisa tuntas.oleh kebijakan lokal, kecuali dengan edukasi pasca panen. “Jadi petani menjual hasil panennya diolah terlebih dahulu, seperti cabe menjadi abon atau tomat dijadikan saos, nah dorongannya harus seperti itu,” ungkapnya.

Baca Juga:  Renie : KPUD Lalai tidak Menghargai DPRD

Selain itu. Pemda harus mendorong kelembagaam pertanian yang baik, seperti; kelompok tani yang terdidik , inovatif dan punya militansi.

Saat ini ujarnya, Bupati Bandung banyak membantu petani, selsin bibit juga asuransi dan itu disalurkan melalui kelompok tani. Kini jelas Osin, pihaknya akan mendorong edukasi untuk para petani, terutama di sektor holtikultura.

Selain itu adanya zonanisasi atau kawasan pertanian, seperti.
Pangalengan khusus untuk tanaman kentang, Ciwidey menjadi areal strawbery itu akan menguntungkan petani.

Apalagi jika pembagian kawasan pertanian itu berlaku secara nasional, akan menguntungkan usaha pertanian. Karena akan ada kepastian tanaman dan pasarnya.

Baca Juga:  Umbara, Mantan Bupati Bandung Barat, akan bebas ?