Kirab Ajang Edukasi dan Sosialisasi Pemilu.2024

POTENSINETWORK.COM,Subang –
Kirab Pemilu 2024 menjadi ajang sosialiasi dan edukasi pesta demokrasi, yang akan berlangsung pada 14 Pebruari tahun depan.

“Kami berharap KPU Kabupaten Subang serta rekan-rekan partai politik turut memeriahkan kirab sebagai sarana sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat.” ujar
Kepala Divisi Perencanaan dan Logistik KPU Jawa Barat, Hari Nazarudin di Subang,
Senin (13/11/2023).

Ungkapan senada dikatakan Bupati Subang, H.Ruhimat. Menurutnya, kirab ajang sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya menggunakan hak pilih, sehingga saatnya nanti pesta demokrasi terlaksana dengan baik.

“Saya sambut baik kegiatan ini, mudah-mudahan apa yang kita harapkan dalam pesta demokrasi dapat terlaksana dengan baik,” ujarnya usai menerima Kirab Pemilu 2024 dari Kabupaten Bandung Barat.

Pada kesempatan itu Kang Jimat, biasa disapa, menyerukan semangat sportifitas dan berpesan agar seluruh pihak mampu berupaya dengan maksimal serta menyerahkan hasil kepada Allah SWT, sehingga apapun hasilnya nanti dapat diterima dengan lapang dada.

“Saya nitip kepada semua baik peserta maupun penyelenggara dan pengawas pemilu, mari kita junjung tinggi sportivitas. Mari laksanakan sesuai aturan, kita hanya wajib berupaya sisanya kita serahkan kepada Allah.” ujar Kang Jimat