Kolaborasi dengan Swasta, Disdamkar Kabupaten Bandung Berencana Tambah Pos Pemadam

Hilman Kadar. (Foto: a kusmawan)

POTENSINETWORK.COM
Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Dinas Damkar) Kabupaten Bandung) Bandung Berencana Menambah Pos Pemadam Kebakaran tahun ini.

Untuk mewujudkan rencana tersebut, pihaknya akan berkolaborasi dengan perusahaan swasta.

“Kita akan mengajak pihak swasta untuk menambah pos pamadam kebakaran yang ada,” kata Kadisdamkar Kabupaten Bandung, Drs. Hilman Kadar, M.Si, saat ditemui POTENSINETWOK.COM di Ruang kerjanya, Senin (7/2) siang.

Menurut dia, Rencana tersebut merupakan upaya pemkab Bandung dalam meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat.

Pos ini, lanjutnya, siap melayani mssysrakat untuk pemadaman kebakaran dan penyelamatan saat terjadi kebakaran.

Baca Juga:  Pemkot Cimahi Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke-78 tahun 2023

Tahun ini untuk mewujudkan rencana menanbah pos itu, pihaknya akan berkolaborasi dengan perusahaan swasta.

Pos pemadam kebakaran yang ada di sejumlah titik di Kabupaten bandung, ia sebut baru ada 9 unit.