Daerah  

TNI dan Warga Bersihkan Eceng Gondok

eceng
Warga bersama dengan TNI melakukan pembersihan eceng gondok di Danau Saguling Desa Mekarjaya Kecamatan Cihampelas Kabupaten Bandung Barat, Minggu 28 April 2024. (Foto: potensinetwork.com/Lasmana)

KABUPATEN BANDUNG BARAT, POTENSINETWORK.COM– Puluhan warga Desa Mekarjaya Kecamatan Cihampelas Kabupaten Bandung Barat bersama dengan TNI melakukan pembersihan eceng gondok di Danau Saguling, Minggu 28 April 2024.

Kegiatan pembersihan eceng gondok di Kampung Cilambuuh tersebut merupakan kerjasama unsur TNI yaitu Babinsa Desa Mekarjaya, Tokoh masyarakat, serta pemilik jaring terapung.

Dalam kegiatan tersebut unsur TNI, Serma Bubun bertindak sebagai wakil dari Babinsa Desa Mekarjaya, terjun langsung membersihkan eceng gondok.

Sedangkan Serka Heru Gunawan mewakili Citarum Harum sektor 9 Sub Sektor 1.

Baca Juga:  Ketua BPD Diduga Gelapkan Anggaran Dana Desa

Menurut salah satu tokoh masyarakat sekitar yang juga Anggota BPD Desa Mekarjaya, Agus, ia mengapresiasi kegiatan itu.

“Semoga dengan kegiatan ini, eceng Gondok yang menutupi air danau, selain mengganggu bagi lalulintas di atas air, dapat sedikit teratasi” kata Agus.

Ia pun berharap agar kegiatan itu terus berlanjut sehingga akan terasa manfaatnya.

Dengan penuh semangat, kebersamaan antara TNI dan warga dalam melakukan Karya Bhakti dan membersihkan tumpukan eceng Gondok.(Lasmana)

gondok
Eceng Gondok memenuhi Danau Saguling Desa Mekarjaya Kecamatan Cihampelas Kabupaten Bandung Barat. (Foto: potensinetwork.com/Lasmana)