POTENSINETWORK.COM – PT GeoDipa Energi (Persero) Unit Patuha menargetkan penanaman 1 juta pohon selama kurun waktu 5 hingga 10 tahun mendatang pada kawasan Hutan Lindung dan Balai Besar Konservasi Sumberdaya Alam (BBKSDA) di Gunung Tilu, Kabupaten Bandung.
Program penanaman tersebut diharapkan dapat menjaga ekosistem lingkungan dan keanekaragaman hayati.
“Kegiatan hari ini adalah pre-event dari GeoDipa menanam pohon, kita punya cita-cita menanam sekitar 1 juta pohon. Target 5 tahun sampai 10 tahun ke depan, saat ini kita menanam di area BKSDA dan perhutani,” kata HSE Manager PT. GeoDipa Energi Unit Patuha, Andhika Yudiaji, Selasa (21/12).
Saat ini, ia mengatakan penanaman pohon dilakukan di area BKSDA seluas 5 hektar dan area Perhutani seluas 1,5 hektar. Pihaknya menanam pohon keras yang sesuai kondisi alam tersebut termasuk di area yang rawan longsor.
Penanaman tahap pertama ini lanjutnya, dilakukan dalam rangka menyambut Hari Sejuta Pohon pada bulan Januari mendatang.
“Karena menanam di kawasan hutan cagar alam jadi memang tanaman endemik tanaman kerasu rasamala. Benar-benar tanaman endemik yang ada di cagar Gunung Tilu,” katanya.
Andhika mengatakan, penanaman pohon dengan target 1 juta pohon akan dilaksanakan secara bertahap. Selain itu tiap 6 bulan akan dilakukan pemeriksaan terhadap kondisi-kondisi pohon yang telah ditanam.