News  

Viral Video Konvoi Bawa Bendara dan Poster Khilafah di Bandung Barat, Kesbangpol dan Polisi Belum Bisa Simpulkan

khilafah
Viral konvoi membawa poster khilafah melintas di Bandung Barat (foto; Ayo Bandung)

POTENSINETWORK.COM – Video konvoi pengendara roda dua membawa bendera dan poster Khilafatul Muslimin disalah satu kawasan Kabupaten Bandung Barat tengah viral di media sosial (medsos).

Video berdurasi sekitar 32 detik tersebut mempertontonkan sejumlah pengendara roda dua berbaris dengan membawa bertuliskan khilafah.

Dalam video itu terlihat seseorsng tengah membagikan selebaran yang berisikan ajakan untuk bersatu dan bersepekat memakai syariat islam sebagai sistem negara.

Konvoi beratribut itu terjadi di sekitar jalan Parongpong dan Cisarua Kabupaten Bandung Barat, Minggu 29 Mei 2022.

Baca Juga:  Jumlah Kasus Covid-19 di KBB Nihil, Ini yang Dilakukan Pemkab

Menanggapi hal itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) KBB, Suryaman mengatakan, pihaknya bersama aparat kepolisian dan TNI saat ini masih mendalami terkait aktivitas tersebut.

“belum bisa menyimpulkan kegiatan konvoi itu berkaitan dengan salah satu organisasi terlarang atau tidak,” katanya saat ditemui di Ngamprah. Kamis, (2/6).

Kendati demikian, dia membenarkan jika hasil penyelidikan ada konvoi tersebut. Hingga kini aparat penegak hukum (APH) sedang menyelidikinya.