Polda Jabar Izinkan Pertandingan Piala Presiden 2022 di Stadion GBLA, Tapi Ada Aturan bagi Penoton

POTENSINETWORK.COM Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat. mengizinkan Persib Bandung untuk menggelar pertandingan di Stadion Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Bandung, dalam pertandingan turnamen pramusim, Piala Presiden 2022.

Dengan demikian bobotoh bisa menyaksikan klub kesayangannya berlaga kembali di Stadion GBLA.
Seperti diketahui, Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat telah mengeluarkan izin pertabdibgan di St. GBLA.

“Izinnya sudah keluar, izin akhirnya keluar setelah digelar rapat koordinasi pada Selasa (7/6/2022) kemarin,” kata Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Ibrahim Tompo, Rabu (8/6/2022).

Baca Juga:  Dihujani Sejumlah Kartu, Laga Perdana Persib Versus Bali United Berakhir Imbang

Dalam turnamen pramusim ini Persib berada di Grup C bersama Bhayangkara FC, Bali United dan Persebaya Surabaya. Wali Kota Babdung Yana Mulyana menyambut baik terbitnya izin yang dikeluarkan Polda Jabar. Namun ia meminta bobotoh tidak euforia dulu, karena ada beberapa aturan yang wajib ditaati para bobotoh yang akan hadir sebagai penonton.

Yana menyebut, pada Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 29 tahun 2022 dijelaskan, untuk seluruh penonton yang hadir langsung di stadion wajib sudah divaksinasi booster atau vaksinasi  lengkap. Selain itu, seluruh pemain, ofisial, kru media, dan staf pendukung yang hadir dalam kompetisi wajib sudah memperoleh vaksinasi dosis kedua. Pelaksanaan kompetisi pun wajib mengikuti aturan protokol kesehatan yang ditentukan oleh Kementerian Kesehatan. 

Baca Juga:  Indeks Risiko Bencana Jabar Tinggi, BPBD Diminta Aktif

Sementara itu, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan, seluruh pertandingan pada gelaran turnamen pramusim Piala Presiden 2022 dapat dihadiri penonton di stadion maksimal 75 persen dari kapasitas stadion.

Kebijakan tersebut, kata Iriawan, merupakan hasil dari rapat koordinasi antara PSSI, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Satgas Covid-19/BNPB serta Polri, di Gedung Kemenpora, Jakarta, Selasa (6/6/2022).